Ini Tips Budget Minim Ketika Melancong Ke Malaysia



Sebenarnya ide ini muncul ketika beberapa teman menanyakan "Mahal nggak sih jalan-jalan di Malaysia?." Nah pertanyaan yang lazim ya? bagi seorang pelancong apalagi baru pertama ke luar negeri. Sebenarnya jalan-jalan ke luar negeri saat sekarang ini tidaklah sulit. Apalagi sekarang sudah menjamurnya pelancong-pelancong ala backpacker. Agar bisa melancong ke Malaysia dengan budget minim kamu harus punya trik sedikit untuk mengatur pengeluaranmu.

Passport
Nah, kamu harus punya dokumen dulu dalam bentuk passport. Jika belum punya segera uruskan paaport kamu. Mengurus passport tidak butuh waktu lama seperti kita mendapatkan ijaza SD. Banyak orang yang punya keinginan ke Luar negeri tapi passport juga tidak punya. Ada pula yang berfikir "buat apa passport orang nggak mau kemana-mana." Nah, zaman sekarang ini perlu atau tidak perlu, sekaran atau nanti jika punya rencana jalan-jalan ke Luar negeri kamu segerakan punya passport. Karena jika kita sudah punya passport niat untuk ke luar negeri pasti akan timbul. Ini juga merangsang kita untuk keluar ke negara lain. Karena kita sesekali perlu melihat dunia luar agar punya pemikiran yang lebih terbuka.

Tiket 
Sekarang tiket pesawat tidak semahal zaman baheula. Jika ada niat untuk pergi ke luar negeri kamu bisa mencari tiket jauh-jauh hari, ya minimal 2 bulan sebelum berangkat. Biasanya juga banyak maskapai membuat promo tiket jor-joran. Kadang harga tiket yang mereka tawarkan setara dengan harga segelas kopi. Saat itu kamu bisa langsung memesan tiket sesuai waktu yang kamu inginkan.

Hotel 
Untuk hotel pula banyak website yang memberikan info hotel murah ke negara yang ingin kamu tuju. Biasanya juga hotel budget rendah dengan fasilitas memuaskan juga menawarkan harga yang fantastis yang ramah dengan poket pelancong.

Ke tiga point di atas harus disiapkan dengan baik. Saat di Malaysia untuk biaya makan dan transportasi bisa diatasi. Tetapi kamu juga harus mempersiapkan estimasi biaya atau budgetnya. Nah...untuk jalan-jalan murah di Malaysia ala-ala backpacker di Malaysia banyak kok tempat yang bagus bisa dinikmati secara GRATIS!!. Ada juga transportasi yang di sediakan secara gratis seperti bus Go GO KL.


Tempat-tempat yang bisa kamu nikmati dengan murah meriah bahkan ada juga yang gratisan di Kuala Lumpur yaitu.


Twin Tower (Menara Kembar)
Orang yang ke Malaysia belum sah rasanya kalau belum berfoto dengan background twin tower yang menjulang tinggi. Karena twin tower merupakan icon utama negara Malaysia. Jadi, kalau kesana belum foto di Twin Tower katanya hoax. hihihih
Nah, biasanya orang-orang yang datang ke twin tower ini bukan ke menara kembarnya. Karena gedung menara kembar itu sendiri adalah berupa perkantoran. Jadi, yang berkunjung selalunya datang ke Mall yang bersebelahan dengan gedung menara kembar untuk berbelanja atau sekedar cuci mata di taman yang berada tepat di belakang klcc. Jika malam setelah maghrib akan ada pertunjukan air pancur menari.
dokpri dewie dean 


Dataran Merdeka
Para pelancong juga banyak yang berfoto ria di Dataran Merdeka alias Tanah Lapang atau alun-alun Kuala Lumpur. Alun-alun dengan yang cantik dan rapi serta dipenuhi gedung-gedung tua peninggalan Inggris.

Dokpri Dewie Dean


Kuala Lumpur Galerry 
Nah, Kuala Lumpur Galerry berada di kawasn Dataran Merdeka, masuk kesini sekitar RM7 kalau nggak salah ingat. Di dalamnya ada banyak cendramata atau oleh-oleh. Tapi di sarankan jangan beli di sini karena harganya lumayan mahal. hehe. Di dalam kita juga bisa melihat pembuatan-pembuatan miniatur twin tower dari kayu yang dibuat oleh tangan-tangan kreatif. Dan kita juga melihat melihat miniatur serta konsep tata ruang Kuala Lumpur yang begitu teratur dan rapi. Oia tiket yang kita terima tadi sebelum keluar galerry bisa ditukarkan di kantin yang ada di dalam atau cendramata sesuai bilangan tiket/harga tiket.
Dokpri Dewie Dean

Batu Caves
Batu caves merupakan tempat sembayang orang India beragama Hindu. Di sini terdapat patung yang sangat besar dengan warna gold. Banyak pelancong yang datang kemari untuk berfoto dan memasuki gua yang harus ditempuh dengan ratusan anak tangga.
Dokpri Dewie Dean


Pasar Seni/ Central Market 

Para pelancong juga banyak yang berkunjung ke tempat ini untuk mencari cendramata. Jika ingin cuci mata dengan lukisan hasil karya tangan-tangan dewa, persis di belakang Central Market terdapat art lane dengan berbagai lukisan yang memukau.
Dokpri Dewie Dean


Bukit Bintang
Bukit bintang Malaysia bukan seperti bukit bintang di Jogja. Bukit bintang di Malaysia adalah deretan mall-mall besar. Di sana merupakan tempat perbelanjaan. Jika budget lebih ingin membeli barang branded boleh lah ke sana atau hanya sekedar cuci mata beli es cream Turkey seharga RM 7 juga gak masalah. heheh

Mesjid Jamek 
Biasanya pelancong ke Mesjid jamek untuk sekedar membeli oleh-oleh. Di sini merupakan pusat perbelanjaan perlengkapan muslimah/muslim dengan harga yang relatif murah dan ramah kantong pelancong.


ICT Shah Alam

Tempat ini merupakan taman lampu. Semua yang ada di sana dipenuhi dengan kerlap kerlip lampu yang begitu cantik dan indah.
Dokpri Dewie Dean









Bagikan

Artikel Terkait

Previous
Next Post »

2 Comments

  1. Pas banget lagi pengen melancong ke Malaysia, hihihi.
    kalau 2 hari 1 malam mainnya rugi di tiket pesawat g ya? (emot mikir)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Ngga puas mba nai .Dan rasanya keburu-buru banget pasti hehe

      Hapus