Kemarin perut saya lagi ngga sehat, asam lambung naik. Pas kebetulan lagi dinas malam, saya langsung saja periksa ke klinik tempat saya kerja. Akhirnya suster menyarankan saya untuk makan bubur dulu sementara waktu hingga maag saya membaik.
Akhirnya pulang kerja malam saya eksekusi dapur asrama untuk membuat bubur nasi. Pas banget semua bahannya tersedia jadi tinggal ngolah saja. Dengan penuh semangat saya menanak bubur( semangat Karena perut sudah keroncongan ☺).
Tapi kali ini saya membuat bubur ayam tidak seperti kebanyakannya. Kalau biasanya bubur ayam diberi toping suiran ayam goreng dan kuah sup atau lainnya. Karena saya kangen soto masakan ibu, jadi saya memilih membuat bubur ayam dengan kuah soto. Ternyata enak kamu harus coba gaessss. Ini saya kasih resepnya ya. 😊
Bahan Bubur
1 gelas beras
1 buah kentang
Air
Garam
Cara Memasak
Cuci beras setelah itu tambahkan air dengan ukuran 2kali lipat dari masak nasi biasa tambahkan sedikit garam. Karena saya masaknya pakai rice cooker jadi tinggal masukan ke dalam ricecooker biarkan hingga mendidih dan aduk. Setelah itu masukan potongan kentang kecil-kecil biarkan hingga masak.
Bahan Soto
1. Ayam 1/4 bagian
2. Bawang putih 2 siung
3. Bawang merah 4 siung
4. Kemiri 2 buah
5. Jahe 1 Inc
6. Kunyit 1 Inc
7. Minyak sayur
8. Santan 1 kotak
9. Gula dan garam
10. Air
11. Kayu manis, cengkih, bungalawang
Cara Memasak
Potong ayam kecil-kecil setelah itu cuci bersih. bahan no2-6 dibersihkan dan di blender. Setelah semua bahan sudah diblender halus panaskan minyak goreng. Setelah panas masukan bumbu yang sudah diblender, cengkih, kayu manis dan bungalawang biarkan hingga harum. Setelah itu tambahkan sedikit air dan masukan ayam biarkan sebentar hingga ayam setengah masak. Setelah itu masukan santan kotak. Aduk-aduk jangan sampai pecah santan tambahkan gula dan garan secukupnya. Jika sudah masak bisa disajikan dengan bubur dan disiram dengan kuah soto Medan. Tambahkan toping telur, bawang goreng dan daun sup.
Selamat mencoba 😊
#odop #bloggermuslimahindonesia