Sosok: Mengenal Owner Gerai Rosmala Lebih Dekat

Teh Santi pinjam Foto ya heehe 

Berawal dari grup dunia menulis kami menjadi kenal, dekat dan akrab. Begitulah kisah perkenalan kami. Saya yang waktu itu menjadi salah satu penanggung jawab (PJ) sebuah grup penulisan. Siapa sangka yang mendaftar di grup itu kebanyakannya emak-emak kece yang ilmu menulisnya cakep ditambah jurus bisnisnya kece.

Sebagai PJ sempat minder. Tapi tidak mengapa. Seorang PJ bukan dituntut menjadi orang yang lebih dari anggota, melainkan dituntut untuk saling belajar. Salah satu anggota grup adalah Santi Rosmala begitu namanya. Kami memanggilnya Teh Santi. Karena beliau orang Sunda.

Dari blog Gerai Rosmala  saya tau kalau Teh Santi adalah owner atau pemilik dari toko online Gerai Rosmala. Toko online yang  menjual baju-baju Muslimah seperti gamis dan khimar. Gerai Rosmala mengangkat tagar comfort syari pada productnya.

Teh Santi Rosmala ibu satu anak gadis yang beranjak dewasa. Bisnisnya pertamakali dimulai menjadi reseller dropship sendal Bali dan tas Bangkok. Namun ternyata tidak mulus-mulus saja seperti jalan Tol Medan - Tebing Tinggi yang baru saja diresmikan. Jatuh bangun kayak lagu Bang Megi Z pun dilalui. Hingga terpuruk meninggalkan hutang.

Dari jatuh bangun, terpuruk hingga tersungkur menjadi titik kebangkitan Teh Santi Rosmala untuk bangkit. Tidak ingin hal yang serupa terulang kembali maka ia pun mengikuti berbagai kelas bisnis. Lantas mencoba bangkit kembali dengan bisnis barunya di dunia fashion meskipun masih dalam segala keterbatasan. Dengan memilih pakaian syari muslimah sebagai product andalannya. Kini Teh Santi terus berperoses mengembangkan usahanya. Paling salut dengan sistim marketing yang dilakoninya. Terutama marketing langitnya yang saya dengar langsung dari cerita beliau sungguh keren sekali. Benarlah orang-orang yang berniaga dengan Allah SWT tidak mengenal kata rugi.  Seperti dikatakan oleh sebuah hadist.
“Ketahuilah, sesungguhnya barang dagangan Allāh itu mahal. Ketahuilah, sesungguhnya barang dagangan Allah itu adalah surga.” (HR. Al-Tirmidziy, dll; dan beliau menghasankannya)

Sungguh luar biasa owner Gerai Rosmala ini. Tidak sekedar jago bisnis. Tapi, juga jago nulis. Bahkan beliau juga pernah terpilih menjadi salah satu dari 99 emak pembisnis. Beliau pernah mengatakan orang jago bisnis harus jago nulis juga. Karena keduanya saling berkaitan. 

Alhamdulillah April 2017 lalu beruntung sekali saya bisa bertatap muka langsung dengan Teh Santi. Ternyata foto selama ini di Facebook dengan aslinya sama. Yaiyalah. Saya dibawa jalan-jalan oleh Teh Santi dan Teh Ane yang mau menemui saya (jadi terharu). Saya dipersilakan untuk menginap di istananya beserta dua orang teman saya yang saat itu pengantin baru.(saya sebagai jomblo pura-pura tegar ketika jalan dengan pengantin baru). Insya Allah diwaktu yang lebih baik kita bisa bertemu lagi ya, Teh. 😍

Foto waktu jalan2 di ciwalk Bandung
Teh Santi, Teh Ane ,Aa Gilang ,Aku 

#ODOP #BLOGGERMUSLIMAHINDONESIA

Bagikan

Artikel Terkait

Previous
Next Post »

8 Comments

  1. Masya Allah, menginspirasi kak..
    Aisyah juga ingin bisa menulis dan berbisnis sekaligus insya Allah..
    Oya sempat cek website gerai Rosmala nya, cantik2 masya Allah.. ^^

    BalasHapus
  2. Kapan2 ganti mengenal lebih dekat owner Supertwin Shop yak. Hagz hagz

    BalasHapus
    Balasan
    1. Wokee siap2... nanti ada waktunya tak tulisin. Hoho

      Hapus
  3. Jadi tahu kisah inspiratifnya owner Gerai Rosmala...Makasih ceritanya Mbak. Salam kenal ya..btw, saya blognya ya:)

    BalasHapus
  4. ahh... kalian memang menginspirasi ����

    BalasHapus
  5. wajahku sama nggak ya dengan yang kalian harapkan kalau ketemu?

    hahahaha oot

    BalasHapus