Membaca Dapat Mengubah Status Jomblo Menjadi Relationship



Jomblo identik dengan kesendirian, kesepian, ngga laku dan terkadang ada yang menjadikannya seperti aib. Ngeri banget ya? Padahal jomblo itu ngga selamanya sendiri, ngga selamanya sepi dan sunyi. Seperti para skuad panti jomblo yang menikmati masa sendiri, lajang, single lillah dengan cara yang tidak biasa.  Mau tau bagaimana para skuad panti jomblo menikmati masa kesendiriannya.#upsss

***

Di era sekarang ini status single atau jomblo sering kali menjadi soroton. Rasanya jomblo itu hina dina banget. Seperti kutukan. Padahal status jomblo ngga ada bedanya dengan status berhubungan, tunangan. Ternyata mudah saja cara mengubah status jomblo menjadi relationship. Caranya dengan membaca ataupun menulis. Loh kok bisa? Sekarang ini buku seakan barang langka dan aneh. Terlebih lagi dengan kemajuan teknologi. Seolah-olah, seakan-akan dunia milik kita berdua eh maksudnya dunia ada dalam genggaman kita.  Dengan berbekal hand phone kita bisa melakukan apa saja yang kita mau.  Mulai dari info terkini, media sosial, WA atau yang lainnya.

Ternyata semua itu tidak bisa mengubah status jomblomu menjadi relationship. Whatsapp penuh pesan tapi masih merasa sepi, sendiri. Tapi, dengan membaca status jomblo bisa menjadi relationship. Karena, meskipun buku benda mati dia juga dapat berintraksi dengan manusia. Dengan komunikasi tulisan. Buku sebagai teman atau pasangan yang paling mengerti apa mau kita. Sehingga tanpa sadar bisa membuat ketergantungan terhadapnya. Tidak hanya sekedar itu saja. Menjalin hubungan dengan buku menambah ilmu pengetahuan. Jika membaca seputar yang baik-baik maka yang baik-baik pula yang didapat. Jika membaca yang buruk, maka yang buruk pula yang didapat. Jadi, bacalah buku yang baik-baik. Agar otak lebih sehat dan positif.

Menurut sebuah penelitian di Universitas Toronto. Membaca dapat membentuk keperibadian. Jika membaca kisah romantis maka akan membuat emapati kita menjadi lebih baik. Jadi, tidak perlu berstatus pacaran dengan someone baru melahirkan rasa romantis atau empati. Hal ini lah yang membuat penghuni panti jomblo bahagia. Karena penghuninya menjalin hubungan dengan buku. Meskipun jomblo tapi tidak menjadikan penghuni panti jomblo menjadi tuna asmara.

#salamodop
#Salambuatskuadpantijomblo

Bagikan

Artikel Terkait

Previous
Next Post »

8 Comments

  1. Haha. Makasih sudah memberi semangat untuk para member skuad panti jomblo. :v Wkwk

    BalasHapus
  2. Member squad panti jomblo ih keren Mbak Wie.. 😄😄😄🙌


    Baca baca dab baca aku suka baca

    BalasHapus
    Balasan
    1. Jomblo cerdas, mblo #upssama2jomblo 😂😂

      Hapus
  3. Kalau non jomblo seperti saya, gimana mbk Wie?
    hehehee ..

    BalasHapus
  4. Nah ini skuad panti jomblo😂😍😘

    BalasHapus